6 Rekomendasi Wisata Air Terjun di Daerah Garut Ini Pesonanya Sukses Buat Ngilangin Stresmu

Berbicara tentang objek wisata di Garut, Sahabat JejakPiknik pasti langsung memikirkan Gunung Papandayan atau kawasan Cipanas. Padahal, sebenarnya masih banyak spot menyenangkan lainnya yang bisa kita temui di kota dodol ini.

Dan untuk kali ini, JejakPiknik akan membahas seputar objek wisata air terjun di sekitar Garut yang paling pas buat rileksasi ataupun memanjakan diri sembari menikmati segarnya suasana alam asri.

Perlu di ketahui bahwa sederet curug di Garut ini sangat patut dikunjungi, karena tiap air terjunnya memiliki keunikan dan keelokan tersendiri yang akan membuat kita akan jatuh hati saat melihatnya.

Dan berikut ada 6 air terjun terindah di sekitar daerah Garut yang akan membuatmu kepincut tak ingin segera beranjak. Apa saja nama tempat tersebut? Berikut daftar lengkapnya.

1. Sanghyang Taraje❤️

foto by backpackerjakarta.com

Alamat: Kampung Kombongan, Pakenjeng, Kec.Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Rp.6.000(weekday), Rp.10.000(weekend)

Diantara banyaknya jumlah air terjun di Garut, curug Sanghyang Taraje di daerah Pamulihan adalah grojogan tertinggi dan yang paling populert di kota Garut.

Tak hanya menyajikan keindahan panorama alam, curug yang pernah diliput oleh tim traveler dari salah satu stasiun TV negeri ini juga melekat erat dengan legenda Sangkuriang.

2. Jagapati❤️

foto by jelajahgarut.com

Alamat: Ds.Neglasari, Cisompet, Kab.Garut
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis
No.Telp: 0812 1453 4676

Curug bertingkat tiga yang berada di Garut bagian selatan ini merupakan tempat wisata dengan view paling indah. Sangat cocok bila dijadikan sebagai spot untuk mereka penggemar dunia instagenic.

Lanjut:  Pantai Cijeruk Indah Garut

Panoramanya yang sungguh eksotis dihadirkan lewat bebatuan tebing raksasa serta pohon paku lebat membuat pesona spot dekat air terjun 7 Tingkat Neglasari ini semakin tampak asri dan alami.

3. Nyogong❤️

foto by wisatalengkap.com

Alamat: Kampung Sawah Pasir, Mekarwangi, Cihurip, Kab.Garut
Map: KlikDisini
Jam Buka: 09.00-17.00
HTM: Gratis

Selain Cibadak, surga tersembunyi yang belum terjamah bernama Curug Nyogong ini pun termasuk sebagai salah satu objek wisata andalan di daerah Cihurip.

Walaupun memiliki debit air yang cukup deras tapi lokasi tersebut juga sangat bagus buat dijadikan sebagai tempat pemandian ataupun sekedar basah-basahan.

4. Orok❤️

foto by travel.detik.com

Alamat: Ds.Cikandang, Cikajang, Kab.Garut
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00-20.00
HTM: Rp.10.000

Tak hanya dihiasi dengan tumbuhan paku, curug Orok ini juga dikelilingi pohon pinus rindang. Bisa dibayangkan kan betapa segarnya udara di sekitar area tersebut.

Dinamakan orok, karena tempat ini menyimpan cerita kelam yang mana dulu ada bayi dibuang disini. Namun terlepas dari kisah itu, air terjun tersebut menyimpan pemandangan indah dengan debit begitu deras serta kolam jernih.

5. Rahong❤️

foto by wildansains.blogspot.com

Alamat: Jln.Cisewu-Sukarame, Sukajaya, Cisewu, Kab.Garut
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis

Nuansa alam yang ditawarkan oleh air terjun Rahong ini sukses membuat hati dan pikiran setiap pengunjungnya kembali merasa teduh. Segala penat semua akan hilang seketika saat melihat betapa eksotisnya lanskap objek tersebut.

Selain bermain air, tempat bagus ini juga menjadi tempat paling pas buat berburu foto epic dengan latar gambar curug indah.

6. Cisarua❤️

foto by curvetube.com

Alamat: Ds.Sukamurni, Cilawu, Kab.Garut
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis

Berbeda dengan curug lainnya, air terjun yang juga kerap disebut Batu Nyusun ini menghadirkan keindahannya lewat hiasan tebing bebatuan tersusun rapi.

Lanjut:  Taman Satwa Cikembulan Garut

Menikmati keindahan alam sembari bermain air, mandi-mandi atau berfoto ria adalah hal paling wajib untuk dilakukan saat berkunjung ke lokasi tersebut.

Nah, sudah puas dengan tempat diatas? Sahabat JejakPiknik juga jangan lupa mampir ya ke sederet objek basah-basahan menarik lainnya yang ada di sekitar Garut ya, seperti:

– Curug Ciharus, Leles
– Curup Cihanyawar
– Air Terjun Citiis
– Curug Gunung Cikaracak
– Curup Darajat
– Curup Gunung Gelap dan
– Curug Pengantin


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!