6 Referensi Wisata Air Terjun di Daerah Pasuruan Yang Ademnya Bikin Kita Gak Mau Beranjak

Kabupaten Pasuruan di Jawa Timur ini memang terkenal sebagai salah satu daerah yang memiliki banyak potensi pariwisata menarik dan sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Berada diantara Malang dan Mojokerto yang dikelilingi dataran tinggi membuat daerah tersebut menyimpan beberapa objek wisata alam berupa air terjun yang menarik buat kita kunjungi.

Apa saja nama tempatnya? Berikut JejakPiknik telah menyajikan info singkat mengenai 6 daftar air terjun terindah yang ada di sekitar wilayah kota Santri dan sangat bagus untuk dieksplorasi.

1. Gumandar❤️

foto by lelungan.net

Alamat: Jln.Raya Ledug, Desa Ledug, Prigen, Purwosari, Kab.Pasuruan, East Java, Indonesia 67157
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Rp.3.000

Air terjun yang berada di kawasan Prigen ini bisa dikatakan cukup unik karena tidak memiliki aliran untuk menjatuhkan airnya namun langsung diserap ke dalam tanah namun kemudian akan keluar lagi menjadi sumber mata air bagi pemukiman penduduk.

Walau tak memiliki kolam dibawahnya tapi panorama alami yang disajikan menjadi suguhan paling bagus buat dijadikan sebagai tempat untuk mendapatkan foto-foto cantik.

2. Sumber Nyonya❤️

foto by travelingyuk.com

Alamat: Ds.Tutur, Gunung Sari, kabupaten Pasuruan, Jatim
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00-17.00
HTM: Gratis

Keunikan objek satu ini cukup menarik untuk dieksplor dimana sebelum jatuh ke sungai, pancuran air curug Sumber Nyonya tersebut terlebih dahulu membentur bebatuan cadas di permukaannya.

Dan ketika sudah jatuh ke kolam alami dibawahnya, air pancuran tersebut pun terbelah menjadi dua bagian, sehingga membuatnya semakin terlihat lebih eksotis.

3. Coban Waru❤️

foto by lelungan.net

Alamat: Taman, Desa Kayu Kebek, Kec.Tutur, Kab.Pasuruan
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00-17.00
HTM: Gratis
No.Telp: 0857 4875 7307

Lanjut:  6 Referensi Wisata Air Terjun Indah di Tretes, Surga Tersembunyinya Pasuruan Yang Dapat Menghilangkan Stres

Lokasi objek wisata bernama Coban Waru ini bisa dibilang memang masih cukup tersembunyi, tapi walaupun begitu spot tersebut selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan.

Spot yang dikenal dengan nama Coban Joyo atau Wonosari ini memiliki ketinggian sekitar 25 meter berhiaskan udara sejuk dan menyajikan penampakan alam belum terjamah.

4. Coban Baung❤️

foto by sinyoureh.blogspot.com

Alamat: Area Kebun, Kec.Purwodadi, Kab.Pasuruan
Map: KlikDisini
Jam Buka: 06.00-17.00
HTM: Rp.5.000

Coban Baung yang terletak di kawasan Taman Wisata Alam Gunung Baung dan berdempetan dengan Curug Kebun Raya tersebut termasuk salah satu destinasi wisata baru di Pasuruan.

Namun begitu, objek tersebut menyajikan pemandangan luar biasa indah dan sangat layak buat dieksplor bersama tim komunitas pecinta alam.

5. Rambut Moyo❤️

foto by wisata-tanahair.com

Alamat: Nongkojajar,Ds.Palangsari, Puspo, Kab.Pasuruan
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis

Surga tersembunyi yang penuh cerita mitos bernama Rambut Moyo tersebut memang sudah bukan destinasi baru lagi buat para wisatawan. Jadi wajar saja jika objek ini memiliki banyak penggemar.

Konon katanya, perpaduan nama objek ini diambil dari makam Mbah Moyo, seorang sesepuh daerah setempat dan aliran airnya yang tipis menyebar menyerupai rambut.

6. Kakek Bodo❤️

foto by tabloidwisata.com

Alamat: Jln.Taman wisata No.451, Prigen, Semeru, Kab.Pasuruan
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00-15.30
HTM: Rp.5.000(anak-anak), Rp.10.000(dewasa)
No.Telp: 0852 3333 7577

Objek wisata yang berada di kawasan wisata Tretes di lereng gunung Welirang ini sudah dikelola dengan cukup baik. Terbukti dari adanya sederet fasilitas memadai seperti mushola, area bermain anak, shelter hingga warung-warung kecil.

Yup, itu dia sederet air terjun cantik di Pasuruan. Namun selain info diatas masih ada beberapa spot menarik lainnya yang bagus buat di eksplor saat bertandang ke ke daerah tersebut, seperti:

Lanjut:  Makoya Dapur Bakar: Restoran Keluarga Favorit di Pandaan, Simak Daftar Harga Menu Berikut

– Curup Alap-alap
– Curug Pandaan
– Coban Centong
– Curug Sekuti Kebun Dlundung
– Coban Jolo
– Air terjun Madakaripura
– Coban Danyang Pasrepan dan
– Watu Tanca


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!