10 Daftar Pilihan Cafe Tangerang Ini Cocok Untuk Hangout Saat Weekend, Menarik Untuk Dicoba!

Jaman sekarang kalau mau nongkrong ditempat keren ngga perlu keluarin banyak uang. Karena semakin hari banyak cafe-cafe kekinian namun murah. Tentu hal ini membuat banyak millenials berantusias untuk mencobanya.

Kalau kamu tinggal di Tangerang, tentu bukan hal sulit untuk bisa menemukan tempat hangout keren tapi ngga bikin kantong jebol. Berikut ini akan kami rekomendasikan beberapa cafe paling oke di Tangerang.

1. Unison Cafe❤️

foto by zomato.com

Alamat: Jalan Ki Hajar Dewantara, Pakulonan Barat, Klp. Dua, Tangerang, Banten 15810
Map: Klik Disini
Jam Buka:
10.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 20.000,-
No. Telp: 021 2222 7007

Butuh rekomendasi tempat hangout di kawasan Kelapa Dua yang asik dan Seru untuk weekend nanti? Coba deh ke Unison Cafe di Jalan Ki Hajar Dewantara ini.

Tempatnya artsy dan instagramable banget cocok buat foto ootd ala-ala. Selain itu menu-menunya juga unik dan harganya pun lumayan terjangkau. Soft Pastel menjadi dominasi warna di Unison Cafe.

2. Seven Dials Coffee❤️

foto by timeout.com

Alamat: Jalan Pd. Pucung Raya Nomor 10, Pd. Jaya, Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan 15229
Map: Klik Disini
Jam Buka:
10.00-22.00 (Minggu-Kamis), 10.00-00.00 (Jumat-Sabtu)
Harga: Rp 20.000,-
No. Telp: 0818 0891 4883

Pengen menikmati coven garden coffee, greentea latte, cinnamon roll, dan coffee brownies? Semuanya bisa kamu nikmati di Seven Dials Coffee.

Kopinya enak-enak, pelayanan oke dan tempatnya juga nyaman banget. Konsep tempatnya retro klasik cocok buat diabadikan di insta story instagrammu nih.

Lanjut:  10 Rekomendasi Taman Cantik dan Instagramable Sekitar BSD! Bak Negeri Dongeng Wajib Untuk Dikunjungi

3. Full Stop ❤️

foto by hottalotta.blogspot.com

Alamat: Jalan Boulevard Graha Raya Blok A1 Nomor 7, Paku Jaya, North Serpong, South Tangerang City, Banten 15220
Map: Klik Disini
Jam Buka:
15.00-00.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 17.000,-
No. Telp: 0813 1129 6295

Bingung cari tempat makan dan nongkrong di Graha Raya Serpong? Ada tempat keren nih namanya Full Stop. Lantai bawah super cozy sedangkan rooftopnya chill banget.

Range harga makanan dan minuman yang disajikan Full Stop cukup murah dan bersahabat. Mulai dari 17ribuan saja. Dijamin deh nongkrong disini puas banget.

4. Ayam Pedos❤️

foto by pergikuliner.com

Alamat: Jalan Pelayangan, Rw. Buntu, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten 15310
Map: Klik Disini
Jam Buka:
10.50-21.30 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 15.000,-
No. Telp: 021 2951 4025

Resto Ayam paling ngehits di Batam akhirnya ada di Tangerang BSD City apalagi kala bukan Ayam Pedos. Ayam Pedos ini beda dari lainnya karena tekstur dagingnya empuk dan bumbu rempahnya meresap sampai kedalam.

Rasa dari Ayam Pedos ini pedas dan asam. Kalau mampir kesini jangan lupa pesen signature menunya yaitu Ayam Pedos plus French Fries.

5. MyThai-Green Lake City ❤️

foto by gendutmakanterus.com

Alamat: Rukan New Castle, Jalan Green Lake City Boulevard, Petir, Cipondoh, Tangerang City, Banten 15147
Map: Klik Disini
Jam Buka:
09.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 25.000,-
No. Telp: 0812 1333 3209

Nggak cuman di Bogor, MyThai-Green Lake City kini juga hadir di Kota Tangerang nih guys. Kamu bisa menikmati aneka makanan khas Negeri Gajah Putih.

Ada beberapa menu yang paling recommended seperti Ketan Mangga, Tom Yum Seafood, Sapi Kelapa, Nasi Goreng Nanas, Ice My Thai Special. Semua bisa dinikmati mulai dari harga 18rbuan aja.

Lanjut:  Telaga Biru Cisoka, Kenapa Warna Air Berubah?

6. Pastabi❤️

foto by pergikuliner.com

Alamat: Jl. M. Husni Thamrin Nomor 7, Tangerang
Map: Klik Disini
Jam Buka:
11.30-22.00 (Senin-Jumat), 16.30-23.00 (Sabtu-Minggu)
Harga: Rp 25.000,-
No. Telp: 0813 1688 9616

Cuman di Pastabi kamu bisa menimati aneka hidangan pasta dengan bumbu-bumbu Indonesia. Contoh menu yang bisa kamu nikmati seperti Pasta Ayam Geprek Crispy dengan harga 29ribu.

Pilihan pastanya pun bermacam-macam seperti spaghetti, fettucini, penne, dan macaroni. Bagi para pecinta pasta wajib banget deh melipir ke Pastabi ini.

7. Pipe And Puff❤️

foto by side.id

Alamat: Ruko Graha Boulevard, Jalan Pd. Hijau Golf Raya, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15810
Map: Klik Disini
Jam Buka:
16.00-01.00 (Minggu-Kamis), 16.00-02.00 (Jumat-Sabtu)
Harga: Rp 20.000,-
No. Telp: 0857 1656 3697

Pipe and Puff ini adalah best shisha & soju in town! Disini kamu bisa menikmati aneka varian Shisha dengan flavour yang berbeda-beda. Setiap hari Minggu dan Senin kamu bisa mendapat diskon 50%.

Kabar gembira juga datang untuk para pelajar. Dimana pada hari Selasa dan Rabu Malam ada Student Nights, kamu bisa mendapatkan potongan harga sebesar 25%.

8. Food Yard❤️

foto by liputan6.com

Alamat: Jl. Kenanga Blok A26 Nomor 20, Banjar Wijaya, Tangerang 15141
Map: Klik Disini
Jam Buka:
16.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 15.000,-
No. Telp: 0819 1118 1755

Food Yard merupakan food space yang terdiri dari beberapa tenants. Aneka makanan yang dijual disini juga beraneka ragam dari citarasa lokal sampai western food.

Menariknya, disini kamu bisa menikmati western food dengan kocek harga yang cukup bersahabat yaitu mulai dari 15ribu-30ribuan saja. Konsep outdoornya bergaya industrial garden, kece banget!

9. Cozyifield Cafe & Resto❤️

foto by travelerien.com

Alamat: Jalan BSD Raya Utama Nomor 22, Pagedangan, Tangerang, Banten 15339
Map: Klik Disini
Jam Buka:
10.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 35.000,-
No. Telp: 0622 1548 3008

Lanjut:  Hotel Kapsul di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Buat Transit Sementara, Harga Mulai Rp150.000

Habis belanja buku di Gramedia BSD City enaknya itu jangan langsung pulang guys. Mendingan ke Cozyfields aja nongki dan nyemil2 cantik sambil baca buku yang udah dibeli.

Sebelum datang kesini, kamu bisa pesen table kamu dulu lho. Ambience dari Cozyfield Cafe & Resto ini juga super keren dan nyaman parah.

10. Coffeehood❤️

foto by tripadvisor.co.id

Alamat: Jl. Imam Bonjol Nomor 100A, Karawaci, Kota Tangerang, Banten 15115
Map: Klik Disini
Jam Buka:
10.00-22.00 (Senin-Kamis), 10.00-24.00 (Jumat-Minggu)
Harga: Rp 28.000,-
No. Telp: 021 5572 2346

Sudah jadi rahasia umum kalau kids jaman now cari tempat tongkrongan pasti yang banyak colokan dan wifinya deh. Di Coffeehood ini kamu bisa dapetin paket komplit sesuai dengan keinginanmu.

Makanan dan minumannya worth it sesuai dengan harganya. Dari segi harga, rasa, dan kuantitasnya oke punya deh.

So, sekarang ngga usah bingung-bingung lagi kalau mau nongkrong di Tangerang. Cafe diatas bisa kamu andalkan untuk mengisi waktu akhir pekanmu.


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!