10 Penginapan Murah di Sekitar Pantai Indrayanti Gunung Kidul Mulai 200 Ribu View Bagus

Pantai Indrayanti adalah salah satu destinasi wisata yang cukup populer di kawasan Yogyakarta, letaknya berada di Dusun Ngasem Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Jogja.

Pada awalnya objek ini dikenal dengan nama Pantai Pulang Syawal dan Indrayanti adalah salah satu pemilik restoran di kawasan wisata tersebut. Namun karena karena nama tempat ini sulit untuk diingat, maka wisatawan lebih banyak menyebutnya sebagai pantai Indrayanti.

Berbeda dengan pantai populer lainnya, objek satu ini masih jauh dari jamahan tangan manusia jadi air lautnya masih sangat jernih dan sama sekali belum terkontaminasi.

Dan sebagai salah satu objek yang populer, alhasil dikawasan pantai Indrayanti ini dibangun sejumlah penginapan untuk tempat bermalam para turis yang ingin bersantai menikmati pemandangan indah dan sejuk dari alam.

Namun sayangnya, sebagian besar penginapan didekat Pantai Indrayanti tersebut mematok tarif dengan harga melambung tinggi, tapi tenang tidak semuanya. Masih ada beberapa yang menawarkan budget minim meskipun letaknya sedikit agak jauh dari lokasi tersebut.

Dan sebagai bahan referensi, silahkan disimak dulu ya info daftar penginapan murah rekomendasi terbaik tahun 2024 dibawah ini.

1. Joglo Watu Kelir❤️

foto by regnodelfines.blogspot.com

Alamat: Jln.Krakal Indrayanti Km.08, Tepus, Kab.Gunung Kidul, Yogyakarta
Map: KlikDisini
Kontak: 0823 2737 7377
Harga Mulai: Rp.250.000

Joglowatukelir adalah salah satu penginapan sederhana di dekat pantai Indrayanti yang mengusung konsep rumah tradisional adat jawa, dimana dibangun dengan mengkombinasikan batu merah dan kayu berwarna cokelat.

Lanjut:  Pantai Wediombo Jogja, Surfing Disini Saja!

Akomodasi tersebut menyediakan 4 unit kamar dengan masing-masing dilengkapi fasilitas ranjang tidur, tv, kipas angin serta perlengkapan mandi.

Dengan fasilitas cukup memadai ini, Joglowatukelir ini menawarkan tarif sewa cukup terjangkau yakni mulai dari 250 ribuan saja per malamnya.

2. Walet Guest House❤️

foto by tempatwisatanegeri.blogspot.com

Alamat: Jln.Pantai Selatan Jawa, Tepus, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0852 0017 5454
Harga Mulai: Rp.400.000

Letak dari walet guest house ini berada di pinggir jalan utama, tepat di seberang dari restoran Indrayanti dan masih sangat dekat dari pantai.

Alasan tepat para pengunjung menjadikan guest house ini menjadi salah satu tempat bermalam yang cukup nyaman di sekitar daerah Indrayanti adalah karena lokasinya strategis dan biaya sewanya juga masih relatif terjangkau.

3. Griya Kusuma❤️

foto by galleryindrayanti.blogspot.com

Alamat: Tepus, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0813 2541 4441
Harga Mulai: Rp.700.000

Griya Kusuma ini menawarkan akomodasi cukup unik dan juga sederhana, terbuat dari anyaman bambu dan dibangun diatas panggung.

Lebih menariknya lagi, penginapan yang beratapkan rumbia ini menawarkan suasana menyatu ke alam dan sangat cocok bila dijadikan sebagai akomodasi untuk menikmati keindahan pantai Indrayanti.

4. Griya Pesisir❤️

foto by ratripurplezone.blogspot.com

Alamat: Jln.Pantai Selatan Jawa, Tepus, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0813 2800 5731
Harga Mulai: Rp.800.000

Dengan letaknya yang berada tepat di tepi pantai, penginapan Griya Pesisir ini menawarkan tarif melambung tinggi yakni mulai dari 800 ribuan per malamnya.

Namun meskipun tarif sewanya harus merogoh kocek dalam-dalam, fasilitas dan pelayanan yang kita dapatkan sebanding dengan harganya. Jadi tidak mengherankan bila banyak pengunjung menjadikan Griya Pesisir sebagai salah satu akomodasi terbaik dan recommended.

5. Rock Garden❤️

foto by traveloka.com

Alamat: Jln.Raya Pantai Sundak, Pule Gundes II, Tepus, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0822 2531 7339
Harga Mulai: Rp.200.000

Lanjut:  Bagaimana Jalan Menuju Lokasi Pantai Watu Kodok Jogja dan Berapa Harga Tiket Masuknya?

Rock Garden Homestay ini sangat cocok bagi para pengunjung yang sedang mencari penginapan strategis dengan harga relatif terjangkau dan mantap bila dijadikan sebagai akomodasi keluarga maupun rombongan.

Terdiri dari 2 tipe akomodasi dan telah dilengkapi fasilitas berbeda-beda, Rock Garden Homestay ini mematok tarif termurah mulai dari 200 ribuan.

6. Putra Darma❤️

foto by traveloka.com

Alamat: Jln.Pantai Selatan Jawa, Tepus, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0831 4504 9944
Harga Mulai: Rp.250.000

Tidak seperti akomodasi lainnya, penginapan Putra Darma ini bentuknya juga sangat unik, seperti sebuah pondok diatas panggung beratapkan rumbia dan dindingnya terbuat dari bambu.

Dengan bentuknya yang cukup nature dan membuat kita serasa kembali ke alam, tak lantas membuat penginapan Putra Darma mematok tarif sewa tinggi seperti akomodasi sebelumnya. Mereka justru memberikan harga cukup terjangkau di kisaran 250 ribu.

7. Bukit Seribu❤️

foto by traveloka.com

Alamat: Jln.Pantai Selatan Jawa, Tepus, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0853 2741 3285
Harga Mulai: Rp.250.000

Bila penginapan sebelumnya menawarkan akomodasi unik terbuat dari kayu dan bambu, Bukit Seribu lebih menonjolkan sebuah rumah hunian minimalis dari beton.

Akomodasi murah yang satu ini letaknya tidak begitu dekat dengan pantai Indrayanti, posisinya berada tepat di pinggir jalan utama dekat ke arah Sundak.

8. Cemara Udang❤️

foto by teamtouring.net

Alamat: Tepus, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0813 2541 4441

Penginapan yang pelayanannya sudah setara dengan hotel bintang 1 ini menampilkan desain interior dan eksterior cukup bagus serta artistik.

Dilengkapi berbagai fasilitas seperti AC, air panas dan sarapan untuk setiap kamarnya membuat Cemara Udang diminati banyak pengunjung.

9. Omah Sundak❤️

gambar by penginapancindymulyasari.blogspot.com

Alamat: Pantai Sundak, Sidoharjo, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: 0822 2604 0562
Harga Mulai: Rp.252.000

Lanjut:  Merasakan Sensasi Menginap Dengan Pemandangan Samudera? Coba HeHa Ocean Glamping di Jogja

Mencari penginapan murah ala backpacker di sekitar pantai Indrayanti dibutuhkan tenaga ekstra karena hampir semuanya menawarkan tarif yang menguras isi kantong.

Namun jangan patah semangat dulu, berjalan sedikit agak jauh ke arah desa Sidoarjo kita bisa mendapatkan akomodasi bagus dan murah, namanya Omah Sundak homestay.

10. Kukup Beach Nature Inn❤️

foto by gudeg.net

Alamat: Pantai Kukup, Tj.Sari, Kab.Gunung Kidul
Map: KlikDisini
Kontak: (0274)7183 752

Mendapatkan penginapan di sekitar pantai Indrayanti memang cukup sulit, namun bila kita bergerak sedikit ke arah Tanjung sari, maka disana akan ditemukan sebuah akomodasi bagus seperti losmen namanya kukup Beach Nature Inn.

Kukup Beach Nature Inn tersebut juga cukup menarik untuk dijadikan sebagai alternatif akomodasi karena berada di lokasi strategis dan harganya juga masih relatif terjangkau.


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!