JejakPiknik.
  • Bali
  • Riau
  • Sumatera Utara
  • Banten
  • Sulawesi Selatan
  • Sumatera Selatan
  • Bali
  • Riau
  • Sumatera Utara
  • Banten
  • Sulawesi Selatan
  • Sumatera Selatan
JejakPiknik.
JejakPiknik.
  • Home
  • Jawa
    • Banten
    • DKI Jakarta
    • Jawa Barat
    • Jawa Tengah
    • Jawa Timur
    • Yogyakarta
  • Kalimantan
    • Kalimantan Barat
    • Kalimantan Selatan
    • Kalimantan Timur
  • Sumatera
    • Bengkulu
    • Riau
    • Lampung
    • Sumatera Utara
    • Sumatera Selatan
    • Sumatera Barat
  • Bali
  • Papua
  • Pasang Iklan
  • Disclaimer
  • Sumatera Utara

Harga Menu Makanan Sosmed Cafe di Kota Medan Sumatera Utara Instagramable Kekinian

  • 21 Desember 2017
  • Amelia Bintang
  • No comments
  • 4 minute read
3.2 / 5 ( 5 votes )
Sosmed cafe medan harga makanan menu pontianak purwokerto semarang jakarta and lounge kraksaan bandung event instagram kota sumatera utara 20111 indonesia petisah tengah mie terbang
Sosmed Cafe, Foto: melalakcantik.com

Lokasi: Jl. Teuku Umar No. 3, Madras Hulu, Petisah Tengah, Kota Medan, Sumatera Utara, 20111
Map: Klik Disini
HTM: –
Buka/Tutup: 11.00-23.00
Telepon: 061 4519884

Saat ini banyak sekali kafe atau tempat makan gaul bertebaran di mana-mana. Menu makanan dan minuman pun ditawarkan dengan tampilan yang beraneka ragam. Tak hanya tampilannya yang dibuat unik, nama menunya pun juga dibuat semenarik mungkin. Untuk rasa, jangan salah, karena beberapa cafe dan memang semuanya memberikan cita rasa tersendiri. Modifikasi resep dan menyajikannya sebagai signature dish dari cafe tertentu.

Buku Menu, Foto: reservasi.com

Selain menawarkan menu dengan rasa yang berbeda dari biasanya, harga yang ditawarkan pun cukup bersaing. Bahkan tak jarang kafe tertentu memberikan harga yang agak mahal mungkin untuk sebagian masyarakat, namun menu yang ditawarkan pun juga berbeda dan biasanya memiliki cita rasa yang lain daripada lainnya, tentunya tetap enak di lidah.

Untuk para pengusaha kuliner dengan menghadirkan konsep kafe gaul, tentunya ingin mendapat profit sebesarnya, dan tetap ramai pengunjung juga. Tidak jarang juga nama menu makanan atau minuman yang aneh-aneh tersebut sebenarnya hanya menu biasa, akan tetapi rasa yang diberikan berbeda. Misalnya saja mie goreng setan, dinamakan demikian karena pemilik memberikan level rasa pedas, tergantung pada selera pengunjung.

Cafe Kekinian Bagi Penggemar Sosial Media di Medan, Foto: dimedan.co

Makanannya sudah biasa, namun dihadirkan dengan cara yang cukup unik, menu mie goreng super pedas ini sudah banyak menyebar di beberapa kota di Indonesia. Mungkin awalnya ada di Jakarta dan Bandung, kemudian menjamur di mana-mana. Akhirnya menunya tidak hanya dihadirkan dalam bentuk mie saja, melainkan semakin meluas, seperti bakso, sate, ayam goreng dan lainnya yang menawarkan tingkat atau level pedas yang bertahap.

Tak ketinggalan juga kota Medan yang juga sudah banyak terdapat cafe gaul dengan menu unik. Di antaranya adalah Sosmed Cafe. Berada tepat di sebelah Kafe Resep Nenek Moyangku, yaitu jalan Teuku Umar nomer 3D, Madras Hulu, Petisah Tengah, kota Medan, Sumatera Utara. Sosmed Cafe buka mulai jam 11.00 siang sampai malam jam 11.00.

Cafe Kekinian, Foto: inovasee.com

Ragam Menu Unik Menggugah

Sosmed cafe ini selain sebagai tempat makan, juga bisa dijadikan tempat berkumpul atau bersantai bersama teman-teman. Desain ruangan dalam kafe juga sangat unik dan kekinian. Hal-hal yang sangat kekinian adalah ramainya laman sosial media dan juga foto-foto selfie.

Sesuai dengan namanya, Sosmed Cafe, segala macam yang menghiasi tempat ini adalah berbagai laman atau jenis sosial media, seperti facebook, instagram, snapchat, twitter, dan masih banyak lagi sosial media yang sangat aktif digunakan oleh kids jaman now.

Hadirkan Menu Kekinian, Foto: reservasi.com

Bahkan daftar menu pun dibuat seperti laman instagram, gambar-gambar menu food and drink di Sosmed Cafe pun dipajang menyerupai laman instagram. Tak hanya itu saja, kafe ini juga memiliki laman instagram sendiri, sehingga para pengunjung yang ingin melihat-lihat dahulu apa saja yang disediakan di Sosmed Cafe.

Beberapa menu andalan yang dihadirkan di Sosmed Cafe adalah nasi lemak facebook ayam rending, ikan turun dari kayangan, sosmed lovers milkshake, mie Samyang iblis goreng, nasi tim instagram goreng, spooky fog drink, nasi Samyang iblis goreng, nasi go green ayam muda, fluffy marshmallow, dan ada menu camilan seperti congklak keroyokan serta kue cubit perawan.

Identik Facebook, Foto: paprika.co.id

Nama menu yang sangat unik dan menyesuaikan dengan tampilan makanan dan minuman yang disediakan. Misalnya nasi lemak facebook ayam rendang, bentuk nasi yang disuguhkan menyerupai logo facebook serta lauknya diletakkan di sekitarnya. Ada lagi nasi tim instagram yang tampilannya menyuguhkan tatanan bentuk nasi beserta lauknya seperti bentuk logo instagram.

Menu lainnya yang tak kalah unik adalah mie Samyang iblis goreng atau lebih sering dikenal dengan mie terbang. Dinamakan demikian karena menggunakan mie instan asal negeri ginseng, Korea Selatan yang memang memiliki rasa yang sangat pedas. Memberikan nama dengan sebutan iblis karena rasa pedasnya, serta disajikan dengan garpu yang melayang, sehingga terlihat bahwa mie yang disajikan itu terbang. Menu mie Samyang iblis goreng ini dibanderol dengan harga Rp 32000 rupiah, sesuai dengan suguhan yang diberikan.

Untuk menu minumannya juga unik-unik, seperti spooky fog drink. Tampilannya memang dibuat spooky atau menyeramkan, seperti cairan ramuan yang berasap. Namun minuman ini ternyata merupakan menu yang paling banyak dipesan di Sosmed cafe. Harga yang diberikan untuk segelas minuman ini adalah Rp 43000.

Kuliner Unik, Foto: badiatarigan.my.id

Mengadakan acara kumpul-kumpul bersama teman atau keluarga, atau mengadakan event tertentu seperti perayaan ulang tahun atau selebrasi lainnya di sini, bisa pesan menu camilan yang dapat dimakan rame-rame, seperti congklak keroyokan. Menu ini adalah kue yang disuguhkan di atas nampan yang berbentuk seperti papan congklak. Isinya adalah empat belas kue cubit serta dua martabak mini yang diletakkan di masing-masing kedua ujungnya. Kue-kue ini disajikan dengan beragam rasa, warna, hingga topping. Harganya seporsi adalah Rp 42000.

Tahukan Anda semua, bahwa menu mie terbang ini sudah berada di beberapa wilayah di Indonesia, selain di kota Medan, juga terdapat di Semarang, tepatnya di Dapur Mama Resto and cafe. Menu mie terbag termasuk menu andalan di cafe ini, harganya berkisar antara Rp 23000 hingga Rp 38000.

Makan siang Nikmat, Foto: instarank24.com

Selanjutnya beralih ke kota Purwokerto, ternyata di kota ini juga terdapat cafe gaul yaitu, Eggsperience, tempatnya pas di depan SMPN 8 Purwokerto. Tempatnya benar-benar cozy, terlihat seperti lounge yang elegan. Salah satu menu favoritnya adalah mie terbang indomie goreng saus special telur asin. Pas sekali di makan saat jam makan siang.

Masih ada lagi cafe di Pontianak yang menyajikan menu mie terbang, yaitu Smoke House yang berada di jalan Alianyang, Pontianak. Menggunakan mie instan goreng jumbo, adanya menu ini memang telah menarik sebagian masyarakat, terutama anak muda yang kekinian, sekedar melihat, berfoto, dan makan tentunya.

Mengincar Anak Muda, Foto: paprika.co.id

Itulah beberapa macam-macam menu unik an menggugah selera yang disajikan oleh Sosmed Cafe. Jadi untuk warga Medan, terutama anak gaul kota Medan yang pastinya tidak mau ketinggalan trend yang sedang kekinian, suka selfie di tempat yang pas untuk di post di laman instagram.

Sosmed Caffee ternyata juga ada di daerah lain di Indonesia yaitu di daerah Kraksaan, Probolinggo. Tentunya kafe ini berbeda yang di Medan, hanya memiliki nama yang sama saja. Bila yang di Medan memberikan konsep ragam sosial media, yang di Probolinggo ini dihiasi dengan mural-mural yang terpajang di dinding kafe.

Mi Melayang, Foto: reservasi.com

Cafe Gaul

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, masih ada beberapa kafe yang mengusung konsep kafe gaul dan instagramable  di beberapa kota di Indonesia. Bila disebutkan satu-satu, tidak akan cukup diuraikan dalam artikel ini. Walaupun unik dan berbeda, namun sebenarnya sama. Sama-sama lain daripada yang lain, sama-sama menarik minat pengunjung.

Kebanyakan para pemiliki kafe ini menciptakan kreasi menu sendiri, modifikasi resep dari makanan yang sudah ada, ataupun mengembangkan menu yang sudah umum di masyarakat. Bahkan menu daerah tertentu disajikan dengan cukup unik untuk melestarikan budaya lokal tentunya, juga menarik minat pengunjung yang lebih muda. Paling penting dari semuanya adalah tetap nikmat.


Semua catatan di atas adalah data terakhir pada saat tulisan ini dibuat. Jika ada perubahan terbaru yang Kamu ketahui, silakan informasikan kepada kami pada kolom komentar di bawah ini ya. Begitu juga jika ada yang salah, punya kritik dan saran. Terima kasih.
Amelia Bintang

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Tempat Terbaru
  • Puncak Gantole, Spot Terbaik Untuk Sunset Time di Wonogiri
    • 9 Desember 2019
  • Pusat Grosir Solo, Tujuan Wisata Belanja Kain Paling Lengkap
    • 9 Desember 2019
  • Taman Balekambang Tawangmangu, Wisata Selfie Anyar di Karanganyar
    • 9 Desember 2019
  • Asyiknya Nongkrong Sore di Taman Balekambang Solo
    • 9 Desember 2019
  • Wisata Sejarah Sekaligus Hunting Foto di Benteng Vastenburg Solo
    • 9 Desember 2019
  • Mengenal Museum Siola Surabaya, Paduan Antara Wisata Edukasi dan Selfie  
    • 9 Desember 2019
  • Berburu Oleh Oleh Murah di Surabaya? Pasar Genteng Tempatnya
    • 9 Desember 2019
  • Surabaya Town Square, Tempat Hangout Favoritnya Anak Milenials
    • 9 Desember 2019
  • Mengenal Jembatan Merah Plaza, Mall Grosir Pertama di Surabaya
    • 9 Desember 2019
  • Pasar Atom, Pusat Belanja Legendaris di Surabaya
    • 9 Desember 2019




JejakPiknik.com
Piknik itu Penting, Harus Jadi Budaya Kita!
Close Ads X

Input your search keywords and press Enter.