6 Daftar Pilihan Tempat Nongkrong Paling Murah Daerah Magelang Ini Hits Dikalangan Anak Millenials

Magelang merupakan salah satu destinasi wisata yang cukup banyak dilirik oleh wisatawan baik lokal maupun internasional. Landmarknya kota Magelang menjadi salah satu keajaiban dunia apalagi kalau bukan Candi Borobudur.

Hal itulah yang menyebabkan banyaknya kulineran ala cafe tersebar luas di seluruh penjuru Kota Magelang. Tentu bukanlah suatu masalah jika kamu sedang berwisata ke Magelang dan ingin melepaskan lelahmu di sebuah cafe sambil bereksis ria , karena ada tempat2 seperti dibawah ini.

1. The Cabin Coffee Bar❤️

foto by nasirullahsitam.com

Alamat: Jalan Ikhlas Nomor 39-40, Magersari, Magelang Selatan 59214
Map: Klik Disini
Jam Buka:
08.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 15.000,-
No. Telp: 0293 319 1687

The Cabin Coffee Bar merupakan salah satu kedai kopi yang sudah cukup populer di Magelang. Pelanggannya pun ada yang berasal dari luar kota. Suasana yang sejuk dan calm, membuat banyak orang suka nongkrong sambil ngopi di The Cabin Coffee Bar, apalagi area rooftopnya oke punya.

2. Meetnite Cafe ❤️

foto by jawapos.com

Alamat: Jalan Kapten Suparman Nomor 105A, Potrobangsan, Magelang 56116
Map: Klik Disini
Jam Buka:
08.00-21.00 (Senin-Sabtu)
Harga: Rp 15.000,-
No. Telp: 0293 56116

Ingin menikmati aneka santapan angkringan lezat namun ditempat yang nyaman? Meetnite Cafe adalah tempat yang paling cocok untuk kamu kunjungi. Keasyikan nongkrong di cafe ini semakin terasa dengan adanya hiburan musik blues & jazz yang bisa dinikmati dengan kocek murah.

3. Cafe Ubud❤️

foto by lifestyle.kompas.com

Alamat: Perumahan Kampung Ubud Meteseh, Magelang Tengah 56117
Map: Klik Disini
Jam Buka:
10.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 20.000,-
No. Telp: 0856 4098 0908

Lanjut:  10 Daftar Pilihan Gunung di Daerah Magelang Yang Menjadi Favorit Para Pendaki Kunjungi

Jika kamu suka dengan suasana pedesaan yang sejuk dan rindang, nongkrong di Cafe Ubud ini adalah keputusan paling tepat. Suasana ala Ubud Bali pun coba dihadirkan didalam cafe ini. Pesona Gunung Sumbing yang bisa dinikmati secara utuh di Cafe Ubud ini menjadi daya tarik tersendiri.

4. Brainssuck & Coffee❤️

foto by foursquare.com

Alamat: Jalan Beringin I, Tidar Utara, Magelang Selatan 56125
Map: Klik Disini
Jam Buka:
14.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 15.000,-
No. Telp: 0856 4711 0517

Buat para pecinta kopi, menjajal Brainssuck & Coffee adalah suatu keharusan. Karena disini kamu bisa menikmati aneka jenis minuman kopi dari berbagai macam daerah. Untuk yang tidak suka kopi, Brainssuck & Coffee juga menyediakan minuman non coffee.

5. La Cupole By He & She❤️

foto by tabloidbintang.com

Alamat: Jalan Tentara Pelajar Nomor 7, Kemirirejo, Magelang Tengah 56116
Map: Klik Disini
Jam Buka:
13.00-00.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 20.000,-
No. Telp: 0812 7859 559

La Cupole By He & She adalah sebuah tempat nongkrong di Magelang yang menggabungkan konsep tradisional dengan modern. Tempatnya sangat nyaman nggak cuman buat nongkrong aja tapi juga untuk co-working. Jadi kamu bisa nongkrong sekaligus sambil nugas deh.

6. Coffeeville-Oishi Pan❤️

foto by tripadvisor.co.uk

Alamat: Jalan MT Haryono, Cacaban, Magelang Tengah 56122
Map: Klik Disini
Jam Buka:
10.00-21.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 15.000,-
No. Telp: 0818 0582 5578

Coffeeville Oishi Pan merupakan sebuah cafe yang menyediakan aneka macam hidangan kopi, kue, dan roti dengan rasa super lezat. Bisa dibilang cafe ini hampir tidak pernah sepi karena selalu saja ada pengunjung yang mampir dan berasal dari berbagai kalangan dari muda sampai tua.

Lanjut:  Candi Pawon Magelang Didirikan Oleh Raja?

Keenam cafe diatas merupakan tempat tongkrongan hits dan populer yang sering didatangi oleh anak muda Magelang dan wisatawan juga.

Satu pemikiran pada “6 Daftar Pilihan Tempat Nongkrong Paling Murah Daerah Magelang Ini Hits Dikalangan Anak Millenials”

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!