Indahnya View di Bukit Alesano, Pas Buat Camping dan Sunset Time

Alamat: Cijeruk, Bogor, Jawa Barat 16740
Map: Klik Disini
Jam Buka: 24 Jam
No. Telp:
WhatsApp:

Harga Tiket Masuk❤️

HTM: Rp. 10.000
Parkir Motor: Rp. 10.000

Foto by instagram.com/diena.nurul/

Bogor merupakan salah satu kota di Jawa Barat yang memiliki segudang potensi pariwisata. Salah satu objek wisata yang sedang hits di Bogor ialah Bukit Alesano.

Beda dengan objek wisata lainnya, Bukit Alesano ini menawarkan sensasi yang berbeda. Dimana kamu akan dimanjakan dengan pemandangan alam kota Bogor dari atas ketinggian serta deretan perbukitan dan pegunungan.

Bukit Alesano ini pas banget buat pendaki pemula sepertimu yang ingin menjajal mendaki. Dengan ketinggian yang tidak terlalu tinggi membuat Bukit Alesano ini pas untuk latihan.

Foto by instagram.com/liaa.liuut/

Buat kamu yang tertarik ingin melihat keindahan pemandangan puncak Bukit Alesano ini, maka siapkanlah budget untuk membayar biaya retribusi.

Untuk setiap pengunjung akan dikenai tarif masuk sebesar 10ribu. Selain itu, kamu juga bakal ditarik karcis parkir kendaraan sepeda motor sebesar 10ribu.

Nah khusus untuk para wisatawan yang pengen camping diatas puncak maka ada tambahan biayanya lagi nih. Per malamnya kamu harus membayar biaya camping sebesar 15ribu.

Jalan Menuju Lokasi❤️

Foto by instagram.com/ndik_ardiansyah26/

Bukit Alesano adalah salah satu destinasi favorit di Bogor yang terletak di Desa Cipelang, Cijeruk. Objek wisata ini berlokasi dekat dengan Balai Embrio Ternak dan Kampung Pasir. Akses jalannya masih pasir berbatu, sehingga better kalau kamu naik motor saja untuk menuju ke Bukit Alesano ini.

Kalau berangkat dari Bogor, maka kamu memerlukan waktu sekitar 1 jam berkendara dengan melalui rute kawasan Empang, Cipaku, Jalan Raya Cihideung dan Cijeruk. Patokannya ialah Balai Penelitian Embrio Cijeruk yang jaraknya sekitar 30 menit.

Dari pusat kota kamu perlu mengarahkan kendaraanmu menuju Stasiun KA Batu Tulis, Bogor. Kemudian ikuti jalan tersebut dan menujulah ke arah kanan yang ada jembatan besarnya.

Lanjut:  Berapa Harga Tiket Masuk Kebun Raya Bogor? Ini Daftarnya
Foto by instagram.com/arafat_albattawi/

Kamu akan melewati Agrowisata Warso Farm yang nantinya akan ada petunjuk jalan menuju Balai Ternak Embrio di sebelah kiri jalan.

Masuklah ke gang tersebut, tak jauh dari arah masuk kamu akan menemukan sebuah jembatan dengan sebuah plang besar bertuliskan Balai Ternak Embrio. Dari plang tersebut kamu dapat berbelok ke kiri kemudian lewatilah portal jalan sampai menemukan gapura pintu masuk besar.

Nah sebelum memasuki Gapura Pintu Masuk Balai Ternak Embrio tersebut kamu akan menemukan sebuah jalan ke kiri yang akan mengantarmu menuju ke Bukit Alesano. Kalau masih bingung kamu bisa gunakan maps diatas untuk lebih mudah sampai di lokasi Bukit Alesano.

Fasilitas❤️

Foto by instagram.com/masbapuh24/

Fasilitas yang terdapat di Bukit Alesano ini terbilang lengkap, sehingga kamu tidak perlu khawatir ketika ingin liburan kesini.

Beberapa fasilitas yang dimiliki oleh Bukit Alesano diantaranya ada mushola. Para pendaki tidak perlu khawatir saat hendak melakukan ibadah shalat lima waktu karena disini sudah terdapat fasilitas mushola.

Selain mushola, Bukit Alesano ini juga dilengkapi dengan fasilitas toilet. Kondisi toilet disini juga lumayan bersih, sehingga nyaman untuk digunakan oleh para pengunjung.

Foto by instagram.com/icakalee

Nah bukan hanya itu saja nih, para pengunjung juga bisa menikmati aneka kuliner lezat yang ada di pos pendakian Bukit Alesano. Kamu bisa membeli aneka camilan ringan untuk dibawa ke puncak.

Kemudian kalau pengen isi baterai handphone atau kameramu, kamu bisa numpang nge-charge di basecamp atau warung yang ada di area Bukit Alesano. Namun kamu harus sabar, karena biasanya banyak yang mengantri untuk isi batre.

Fasilitas lain yang bisa kamu dapatkan ialah area camping ground. Arena ini lumayan luas, sehingga mampu menampung puluhan tenda. Kamu bisa bawa dan persiapkan semua perlengkapan camping-mu sendiri.

Lanjut:  18 Rekomendasi Villa Murah di Puncak Dengan Fasilitas Yang Lengkap dan Bikin Betah

Apabila kamu tidak ingin repot membawa perlengkapan camping dari rumah maka bisa menyewanya di area wisata Bukit Alesano. Kamu bisa menyewa alat-alat tenda dengan harga variatif.

Negeri Di Atas Awan❤️

Foto by instagram.com/harikadean/

Awalnya Bukit Alesano ini hanyalah dijadikan sebagai area camping biasa oleh para pendaki di Jawa Barat khususnya Kota Bogor. Namun seiring berjalannya waktu kini Bukit Alesano mulai berbenah dengan menambahkan beberapa spot foto kece salah satunya seperti gardu pandang.

Para wisatawan bisa memanfaatkan gardu pandang ini untuk berswafoto sambil menikmati indahnya sunset diatas Bukit Alesano. Apalagi kalau fotonya berdua bareng pasangan, beuh romantis banget deh!

Bukit Alesano kini kian menjadi destinasi favorit di Kota Bogor berkat maraknya orang-orang yang memamerkan momen mereka saat berada diatas puncak. Hamparan perbukitan dan pepohonan diatas menjadi salah satu pemandangan yang bisa menyejukan mata.

Saat ada kabut tebal menutupi panorama alam Bukit Alesano, sekilas membuat suasana bak seperti diatas awan. Sebab itulah Bukit Alesano ini kerap disebut sebagai Negeri Diatas Awan dan Bogor Hidden Paradise luar biasa memesonanya.

Pesona Bukit Alesano❤️

Foto by instagram.com/indrasutantoo/

Meskipun terbilang anyar, namun eksistensi Bukit Alesano ini memang tidak usah diragukan lagi deh. Pesona yang dimiliki oleh Bukit Alesano ini memang mampu menghipnotis siapa saja.

Pemandangan saat siang hari kamu akan dimanjakan dengan hamparan perbukitan, persawahan, pemukiman dan pegunungan. Sedangkan saat malam harinya, kamu bisa melihat view citylight kota Bogor yang dihiasi oleh kerlap-kerlip lampu kota.

Pemandangan 360 derajat yang ditawarkan oleh Bukit Alesano ini akan menampilkan gagahnya Gunung Gede Pangrango sebagai salah satu viewnya. Dijamin kamu nggak bakal dibuat takjub dengan panorama alam Bukit Alesano ini.

Apalagi udara diatas puncak Bukit Alesano ini terasa lebih sejuk dengan tiupan angin yang kencang. Pilihan camping di Bukit Alesano ini bisa memberikan sensasi relaksasi yang dapat menghilangkan stress dan penatmu.

Lanjut:  10 Rekomendasi Hotel Dekat Sekitar Taman Safari Yang Ramah Anak dan Keluarga Mulai Rp.250.000
Foto by instagram.com/znurlyzw/

Kamu bisa melakoni camping di Bukit Alesano bersama rombongan sahabatmu. Sunrise & Sunset bisa menjadi pengawal serta penutup hari yang sangat sempurna. Pokoknya romantisme diatas Bukit Alesano tidak ada duanya deh.

Nah kalau kamu tertarik untuk berkunjung ke Bukit Alesano, maka kami punya beberapa tips menarik nih. Sebelumnya kamu harus menyiapkan stok air yang cukup, karena ketika di puncak lumayan sulit untuk mendapatkan air bersih.

Lalu, pastikan kalau kondisi badanmu dalam keadaan sehat dan fit. Sebab, meskipun tidak terlalu tinggi namun untuk mendaki ke Bukit Alesano tetaplah membutuhkan tenaga bukan?

Foto by instagram.com/dhiraw97/

Kemudian kami juga menyarankan agar kamu datang menggunakan kendaraan motor saja karena medannya cukup sulit untuk dijangkau pakai mobil.

Selanjutnya, waktu paling recommended untuk mendaki ke Bukit Alesano ialah sebelum jam tiga sore. Jam-jam tersebut pengunjung Bukit Alesano belum terlalu padat sehingga pas untuk mendaki dan camping. Better datanglah saat weekdays, karena dipastikan akhir pekan pengunjung Bukit Alesano biasanya penuh.

Jadi gimana? Makin tertarik dan tergoda untuk menghabiskan waktu senggangmu dengan ber-camping ria di Bukit Alesano kan? Yuk bawa rombonganmu buat menikmati indahnya Bukit Alesano ini.


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!