10 Gambar Masjid Agung Sumenep Madura, Jalan Menuju ke Sana, Lokasi Alamat + Desain Arsitektur

Lokasi: Jalan Manikam Nomor 184, Bangselok, Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur 69416
MAP: KlikDisini
HTM: Free
Buka/Tutup: Setiap hari (24 jam)
Telepon: N/A

foto by instagram.com/ariestowiratama/

Kota Sumenep, Madura memiliki masjid angung yang berdiri menghadap alun-alun kota Sumenep. Dulunya, masjid ini bernama jamik yang menjadi salah satu ikon di kota ini. Tidak heran jika banyak masyarakat dari luar kota ingin datang berkunjung.

Berwisata tidak selalu bersenang-senang di objek wisata, tapi kita juga bisa berkunjung ke tempat dengan pemandangan indah dan menenagkan. Di mana lagi kalau bukan di masjid. Sumenep memiliki bangunan yang unik dan patut dijadikan sebagai destinasi ketika berlibur.

Sejarah Pembangunan

foto by instagram.com/karsoinangun/

Masjid Agung Sumenep ini merupakan salah satu bangunan yang memiliki arsitektur khas Nusantara dan termasuk dalam 10 masjid tertua. Berdirinya bangunan ini pada masa Panembahan Somala, Penguasa Negeri Sumenep XXXI. Bangunan ini dibangun setelah Kompleks Keraton Sumenep.

Kedua bangunan ini dibangun oleh arsitek yang sama, yaitu Lauw Piango. Jadi memiliki kemiripan arsitektur pada bangunannya secara keseluruhan.

Berdasarkan sejarah, pembangunan gedung ini dilaksanakan sejak tahun 1779 M dan selesai tahun 1787 M. Masjid ini dibangun sebagai salah satu bangunan pendukung Keraton yang digunakan sebagai tempat peribadahan kaum muslim.

foto by instagram.com/madura_bersyariah/

Sebelum dibangunnya tempat beribadah kedua ini, keluarga Keraton melakukan ibadah di bangunan yang berada di belakang keraton dengan nama Masjid Laju dengan Kanjeng R. Tumenggung Ario Anggadipa, yaitu penguasa Sumenep XXI sebagai pendirinya.

Inilah asal mula berdirinya masjid Agung Sumenep yang ada di regency east java sebagai ikon unik kota Madura.

Arsitektur Bangunan

foto by instagram.com/event_tourorganizer/

Tempat beribadah ini memiliki arsitektur yang dipengaruhi kuat oleh perpaduan dari kebudayaan Eropa, Tiongkok, Madura, Jawa, seperti bagian pintu gerbang yang memiliki corak khas kebudayaan Tiongkok.

Lanjut:  10 Gambar Desa Wisata Osing Kampung Kemiren Banyuwangi, Hotel Cottage Penginapan + Asal Usul

Secara umum, bangunan utama masjid terpengaruh oleh budaya Jawa, seperti bagian atapnya, sedangkan untuk pewarnaan pintu utama dan jendela terpengaruh budaya Madura. Berbeda lagi dengan bagian interior masjid yang cenderung bernuansa Tiongkok.

Desain arsitektur dari minaret masjid terpengaruh kebudayaan Portugis. Minaret ini memiliki tinggi 50 meter tepat di sebelah baratnya. Minaret dibangun pada masa pemerintahan Kanjeng Pangeran Aria Pratingkusuma. Bagian kanan dan kiri pagar juga terdapat bangunan berbentuk kubah.

foto by instagram.com/anishadi_/

Bagian halamanya terdapat pohon sawo dan pohon tanjung yang berfungsi sebagai penghias halaman utama karena filosofis yang ada, yakni janganlah meninggalkan shalat lima waktu sebagai tanda menjunjung tinggi agama Allah.

Filosofi Pintu Gerbang Utama Masjid

Masjid Agung Sumenep memiliki pagar tembok dengan pintu gerbang berupa gapura. Pintu berbentuk gapura ini berarti tempat pengampunan. Terdapat ornamen dengan berbagai filosofi sebagai salah satu harapan dari Panembahan pada rakyatnya dalam menjalankan ibadah.

Bagian atas gapura terdapat ornamen berbentuk dua lubang tanpa penutup yang diibaratkan sebagai dua mata manusia sedang melihat. Selain itu, terdapat ornamen segilima memanjang ke atas sebagai simbol manusia duduk menghadap kiblat.

foto by instagram.com/ronihuge1407/

Masih banyak filosofis yang terkandung dalam berbagai ornamen dan interior yang ada di tempat beribadah ini. Filosofis ini memberikan pengetahuan bagi kita mengenai hal-hal tentang islam. Jadi, liburan kita tidak hanya bersenang-senang, tapi juga berwisata spiritual.

Asal usul dari filosofis pada setiap desainnya berasal dari kombinasi kebudayaan yang mendominasinya, seperti bahasa Arab.

Kegiatan di Masjid

foto by tripmadura.com

Sama seperti tempat shalat lain di mana digunakan sebagai tempat beribadah. Bedanya, masjid ini memiliki keunikan tersendiri dalam hal arsitektur, jadi banyak wisatawan yang mampir ke masjid, meskipun sekedar melihat keindahan arsitektur bangunan.

Lanjut:  10 Gambar Pura Agung Blambangan Banyuwangi + Sejarah Asal Usul Silsilah Kerajaan

Bagi Anda umat muslim, tidak ada salahnya menunaikan ibadah sunnah terlebih dahulu ketika masuk ke masjid, yakni dengan sholat dua rekaat. Baru setelah itu, Anda bisa menikmati uniknya arsitektur yang dimiliki oleh masjid.

foto by youtube.com

Sesampainya di kawasan masjid, Anda akan disuguhi pemandangan gerbang dan bagian depan masjid dengan begitu indah. Semakin Anda masuk ke dalam masjid, semakian terpesona dengan desain interior dalam bangunan. Anda akan berdecak kagum melihatnya.

Pemandangan unik dari masjid bisa diabadikan dengan berfoto, tapi ingatlah bahwa Anda sedang berada di masjid sehingga harus tahu bagaimana berperilaku dengan baik di tempat ibadah ini.

foto by instagram.com/vividnurindahanggraini/

Anda pun bisa sekedar bersitirahat sambil menikmati sejuknya udara di dalam masjid. Dijamin, wisata religi di masjid Agung Sumenep akan membuat kita merasa lebih dekat dengan Allah. Selain itu, kita akan mendapatkan pengetahuan yang berarti untuk kehidupan kita.

Fasilitas di Masjid

Meskipun bukan tempat wisata sebagaimana pantai, gunung atau wahana bermain, masjid merupakan wisata religi yang digunakan sebagai tempat beribadah. Jadi, fasilitas yang tersedia bukan sebagai fasilitas untuk para wisatawan, tapi bagi mereka yang hendak sholat di masjid.

foto by instagram.com/pata_movic/

Layaknya tempat ibadah lain, masjid ini memiliki area parkir yang cukup luas dengan pohon-pohon di halaman yang membuat udara semakin sejuk. Anda tidak akan kesulitan ketika sedang parkir karena luasnya area yang bisa digunakan.

Fasilitas lainnya berupa tempat wudhu beserta toilet. Air yang disediakan membuat kita menjadi segar kembali setelah seharian beraktivitas. Tempatnya pun terjaga dengan baik, seperti halnya kebersihan di tempat wudhu dan toilet ini.

Kebersihan yang terjaga di dalam bangunan akan membuat Anda merasa nyaman dan betah menunaikan sholat ataupun sekedar berstirahat di dalamnya. Dijamin Anda akan terpukau dengan arsitektur bangunan yang mengandung berbagai macam kebudayaan.

Lanjut:  21 - 26 Air Terjun di Kediri: Dolo, Irenggolo, Serta Wisata Alam Rafting Arung Jeram + Gunung

Satu pemikiran pada “10 Gambar Masjid Agung Sumenep Madura, Jalan Menuju ke Sana, Lokasi Alamat + Desain Arsitektur”

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!