10 Perayaan Momen Tahun Baru Paling Spesial di Cirebon, Kamu Pilih yang Mana?

foto by radiokitafm.com

Tak terasa bahwa sebentar lagi kita akan berjumpa dengan penghujung akhir tahun. Dimana mungkin saat ini sudah banyak tempat mempersiapkan penyelenggaraan pesta perayaan akhir tahun dengan sangat meriah.

Perayaan malam tahun baru memang tidak pernah bisa dilewatkan hampir oleh seluruh penghuni di dunia ini tak terkecuali di Indonesia.

Trend merayakan malam pergantian tahun seperti menjadi sebuah tradisi tahunan yang paling dinantikan oleh banyak orang, tak terkecuali masyarakat Kota Cirebon.

Salah satu kota di Jawa Barat ini juga menjadi wilayah yang ikut merayakan malam tahun baru. Banyak sekali acara yang diselenggarakan dalam rangka menyambut pesta akhir tahun seperti panggung hiburan, pagelaran seni tradisional, festival dan lain sebagainya.

Jika kamu berkesempatan menghabiskan malam pergantian tahun di Cirebon akan banyak hal menarik yang akan dijumpai.

Serangkaian acara tahun baru tersebut terselenggara di beberapa titik lokasi yang mana bisa kamu temukan daftarnya dengan membaca rangkuman artikel dibawah ini sampai kata terakhir.

Penasaran? Langsung saja ini dia kesepuluh rekomendasi tempat perayaan malam tahun baru di Cirebon yang menawarkan kemeriahan dan keseruan.

1. Alun-Alun Kejaksan❤️

Tempat pertama yang harus kamu datangi adalah kawasan Alun-alun Kejaksan. Lokasi ini merupakan pusat perayaan tahun baru paling ramai dan meriah. Bukan hanya pesta kembang api saja, namun disini juga bakal ada panggung hiburan.

Kerumunan warga mulai memadati kawasan Alun-alun Kejaksan ini mulai dari awal malam hingga berakhirnya acara. Momen menikmati malam pergantian taunmu pun bisa ditemani dengan aneka makanan dan minuman yang dijajakan disekitar Alun-alun.

Lanjut:  6 Rekomendasi Tempat Ngopi di Daerah Cirebon Ini Tak Hanya Enak, Suasananya Juga Cozy Abis

2. Jalan Siliwangi❤️

Selain kawasan Alun-alun Kejaksan, Jalan Siliwangi juga menjadi konsentrasi masa masyarakat Cirebon saat malam tahun baru berlangsung. Sepanjang Jalan Siliwangi ini akan dipadati oleh tumpah ruah masyarakat yang berkumpul untuk menyaksikan pertunjukan kembang api.

Ramainya kawasan Jalan Siliwangi ini membuat pihak kepolisian setempat memberlakukan Car Free Night agar suasana disekitar sini lebih tertib dan teratur.

3. Bukit Gronggong❤️

Sebagai penduduk asli Kota Cirebon pasti kamu sudah familiar dengan tempat satu ini yaitu Bukit Gronggong. Tempat ini merupakan spot paling apik dan epic untuk melihat indahnya langit Kota Cirebon dihiasi oleh warna-warni kembang api dari atas ketinggian.

Bukan hanya pesta kembang api saja, namun di Bukit Gronggong ini pun bakal ada event khusus yang diselenggarakan oleh pihak pengelola. Tertarik untuk malam taun baruan diatas bukit? Kesini aja yuk!

4. Pantai Ade Irma Suryani❤️

Menikmati malam taun baru di pinggir pantai juga bisa menjadi ide menarik nih. Tenang, Cirebon punya pantai yang sering jadi tempat untuk merayakan momen taun baru yaitu Pantai Ade Irma Suryani.

Alternatif ini sangat cocok buat kamu yang ingin merayakan momen pergantian tahun bersama dengan keluarga tersayang.

Kurang puas dengan pesta kembang api pada malam harinya? Kamu bisa menyaksikan sunrise pertama di awal tahun dengan menginap di cottage yang ada di pinggir pantai.

5. Grage City❤️

Kawasan berikutnya yang tidak luput dari incaran masyarakat untuk menghabiskan malam pergantian taun di Cirebon ialah Grage City. Pusat perbelanjaan yang satu ini memang selalu ramai apalagi saat momen taun baru.

Sebab disini banyak diselenggerakan acara-acara seperti live music, pameran, festival dan lainnya. Itulah mengapa Grage City Mall Cirebon ini layak masuk kedalam daftar rekomendasi tempat perayaan tahun baru di Kota Udang.

Lanjut:  15 Pilihan Penginapan Terbaik di Cirebon Yang Harganya Murah dan Adakah Bebas Razia?

6. Jalan Cipto❤️

Titik lokasi perayaan berikutnya adalah sepanjang Jalan Cipto. Jalan ini merupakan jalur utama paling ramai di Cirebon.

Sebab di kawasan ini banyak sekali pusat perbelanjaan dan restoran beraneka ragam, sehingga tak heran saat ada momen pergantian taun Jalan Cipto pun ramai diserbu. Buat kamu yang doyan kulineran dan belanja, kawasan Jalan Cipto ini recommended banget nih buat didatangi.

7. Hotel Aston❤️

Merayakan malam pergantian tahun di sebuah hotel berbintang seperti Aston juga bisa menjadi keputusan yang tepat. Sebab, Hotel Aston Cirebon ini sering mengadakan event tahun baru cukup menarik.

Acara yang akan diselenggarakan di Hotel Aston ini bakal diisi dengan kegiatan gala dinner, live band, dance performance, doorprize dan puncak acaranya ada pesta kembang api.

8. Amaris Hotel❤️

Selain Hotel Aston, Amaris Hotel juga menjadi salah satu tempat yang juga ikut memeriahkan semarak pesta akhir tahun dengan berbagai acara.

Seperti tahun 2018 lalu, Amaris Hotel mengadakan acara Grebegan Seafood untuk menyambut malam pergantian taun. Sesuai dengen tema yang diusung, para pengunjung akan diajak untuk makan malam bersama dengan sajian menu seafood lezat.

9. Klapa Manis❤️

Tempat berikutnya yang cocok untuk merayakan momen pergantian taun di Cirebon yaitu Klapa Manis. Restoran ini berada di lokasi yang sama dengan Bukit Gronggong. Disini kamu bisa melihat pemandangan malam super cantik.

Buat para pecinta ketinggian, Klapa Manis ini cocok banget buat menikmati momen malam taun baru sambil romantic dinner bareng pasangan.

10. Tomodachi Steak & Seafood❤️

Jika ingin menyantap kudapan malam nan lezat di tempat dengan suasana dan sensasi berbeda, kami sarankan untuk datang ke Tomodachi Steak & Seafood.

Lanjut:  Ayam Goreng Santa Maria, Kuliner Cirebon Rekomendasi Para Youtuber

Pengalaman malam taun barumu akan menjadi lebih seru karena kali ini kamu akan diajak makan seperti berada diatas kapal.

Jadi itulah keseruan menikmati momen pergantian taun baru di Cirebon yaitu dengan mengunjungi beberapa rekomendasi tempat paling recommended tersebut.


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!